“Patah Tumbuh Hilang Berganti”, begitu pepatah mengatakan. Berkurangnya 49 siswa-siswi kelas 6 yang telah melanjutkan belajarnya di jenjang sekolah menengah, dilengkapi dengan masuknya siswa-siswi baru SDN Banjarsengon 02 kelas 1 dengan jumlah 53 siswa.
Mereka berbondong-bondong datang ke SDN Banjarsengon 02 didampingi oleh orang tua masing-masing. Semangat yang sangat membara ini pun turut dirasakan oleh seluruh warga SDN Banjarsengon 02, sehingga dengan suka cita kami menyambut kedatangan mereka. Ucapan selamat juga kami sampaikan kepada siswa-siswi kelas 2 sampai 6 yang telah berhasil naik ke kelas yang lebih tinggi. Apa yang sudah baik bisa terus dipertahankan dan apa yang belum baik, mari kita perbaiki bersama tahun ini.
Tahun Pelajaran 2024/2025 dimulai pada hari Senin, 15 Juli 2024. Diawali dengan Apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah SDN Banjarsengon 02 Bapak Guntur Bayu Wibisono, M.Pd. Bapak Kepala Sekolah menyematkan atribut perwakilan siswa baru sebagai simbol bahwa mulai hari ini, mereka resmi menjadi keluarga besar SDN Banjarsengon 02, sekaligus menjadi simbol kesiapan siswa-siswi kelas 2-6, dewan guru, dan staff SDN Banjarsengon 02 untuk menghidupkan tahun pelajaran baru ini lebih baik dari sebelumnya.
Hari pertama kembali ke sekolah, siswa-siswi SDN Banjarsengon 02 mengikuti kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) yang berisikan materi sebagai berikut :
MPLS ini berlangsung satu hari untuk kelas 2-6, dan 3 hari MPLS khusus siswa-siswi baru kelas 1.
Seluruh siswa mengikuti kegiatan MPLS dengan senang dan antusias. Semoga awal yang baik ini, dapat terus digaungkan sampai akhir Tahun Pelajaran 2024/2025 dan seterusnya.
UPTD SATDIK SDN BANJARSENGON 02
Tinggalkan Komentar